Siswa SPENAM SMART belajar ke PUSDA Kota Bima

       Kota Bima, Senin (6/02/2023) guru beserta siswa/siswi SPENAM SMART kelas IX melaksanakan kegiatan pembelajaran Bahasa Indonesia ke Perpustakaan Daerah Kota Bima yang berlokasi tidak jauh dari sekolah. Yunia Eka Purniawati, S. Pd yang didampingi Kepala SMPN 6 Kota Bima Atu Mindaratu, S.Pd Mat menjelaskan bahwa kegiatan ini sengaja dilakukan  agar siswa/siswi  kelas IX menyelesaikan tugas pembelajarannya yaitu membuat resensi buku. Yunia Eka Purniawati, S.Pd merupakan guru pengampu mata pelajaran Bahasa Indonsia kelas IX.

        Dalam pembuatan resensi buku, siswa/siswi memanfaatkan berbagai literatur yang tersedia di Perpustakaan Daerah Kota Bima. Baik yang bersumber dari berbagai buku maupun internet yang ada di sana. Ketersediaan buku yang memadai, akses internet yang mudah, tempat yang nyaman serta keramahan petugas PUSDA membuat siswa/siswi antusias untuk melakukan pembelajaran selanjutnya di sana.