Memanfaatkan Limbah Gelas Plastik untuk Modal Kegiatan Praktikum Siswa
Pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh limbah plastik tidak dapat dihindari pada saat ini. Demikian juga dilingkungan sekolah banyak ditemui limbah kemasan minuman plastik. Seorang guru mata pelajaran Prakarya Hj. Rohani, S. Pd tidak tinggal diam dengan situasi tersebut. Beliau berinisiatif memanfaatkan limbah gelas plastik yang ada di sekolah menjadi sesuatu yang bermanfaat. Siswa/siswi dibiasakan untuk membuang limbah gelas plastiknya secara terpisah dengan sampah lainnya. sehingga nantinya limbah gelas plastik tersebut dijual dan hasilnya dapat digunakan oleh para siswa sebagai modal membeli bahan-bahan praktikum pembuatan telur asin mata pelajaran Prakarya.
Kepala Sekolah Atu Mindaratu, S. Pd. Mat sangat mendukung upaya yang dilakukan Hj. Rohani, S. Pd. Menurut beliau sekolah juga diuntungkan dengan apa yang diupayakan oleh guru Prakarya tersebut. Selain mengurangi jumlah sampah anorganik di sekolah, siswa/siswi juga terbantu secara ekonomi dalam pembiayaan praktikum mereka.