Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 H SMPN 6 Kota Bima

      Isra Mi'raj merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah Islam karena mengisahkan perjalanan rohani Nabi Muhammad SAW. Saat itu, Nabi Muhammad SAW mendapat perintah dari Allah SWT untuk menjalankan shalat lima waktu, peristiwa Isra mi'raj adalah dua perjalanan Nabi Muhammad SAW yang terjadi dalam satu malam. Isra Mi'raj merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Mekkah ke Masjid Al Aqsa di Yerusalem. Kemudian Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit ketujuh atau Sidratul Muntaha. Umat Islam memperingati Isra Miraj setiap tanggal 27 Rajab tahun Hijriah.

        Pada Tahun ini yaitu 2023 peringatan Isra Miraj bertepatan dengan tanggal 18 Februari. Dan SMPN 6 Kota Bima memperingati Isra Miraj pada Jum'at (17/02/2023) di Mushola sekolah yang diikuti oleh seluruh warga SMPN 6 Kota Bima. Rangkaian acara dipandu oleh siswa dengan susunan sebagai berikut : 1). Yasinan Bersama, 2). Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an oleh anakda Putri (VIIIC) dan Saritilawah oleh Saskia (IXC), 3). Sambutan Kepala Sekolah Ibu Atu Mindaratu, S.Pd.Mat, 4). Tampilan Marawis oleh siswa/siswi, 5). Ceramah agama oleh Ustadz Abdullah, S.Pdi, 5). Dan Do'a penutup.