Sosialisasi PPDB SMKN 3 Kota Bima di SPENAM SMART
Proses Belajar Mengajar semester Genap untuk Tahun Ajaran 2022/2023 sebentar lagi akan berakhir, ini berarti awal semester untuk tahun ajaran baru akan dimulai. Hal ini merupakan kesempatan baik bagi sekolah-sekolah di tingkat SD, SMP maupun SMA/SMK untuk dapat memperkenalkan dan mempromosikan sekolahnya kepada siswa/siswi atau calon peserta didik baru tentang profil sekolahnya masing-masing yang berkaitan dengan agenda tahunan sekolah yaitu dalam hal penerimaan siswa baru yaitu kegiatan PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru)
Pada hari ini, Kamis (16/03/2023) SPENAM Kota Bima kedatangan tamu dari SMKN 3 Kota Bima untuk mempromosikan sekolahnya kepada siswa/siswi kelas IX (Sembilan), Seluruh siswa/siswi kelas IX yang berjumlah 4 kelas dari kelas IXA, IX B, IXC dan IX D berkumpul di lapangan untuk mengikuti kegiatan tersebut dengan tertib dan antusias.Pada kesempatan tersebut salah satu perwakilan dari Team SMKN 3 Kota Bima Ibu Ema Maharani, S. Pd mennyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan jurusan-jurusan serta produk/hasil karya yang telah dihasilkan oleh siswa/siswi SMKN 3 Kota Bima. Beberapa jurusan yang dapat dipilih oleh adik-adik di SMKN 3 Kota Bima antara lain: Perhotelan, Kriya, Tata Busana, Tata Boga, Tekstil, Desain Grafika, Broadcasting dan masih banyak lagi jurusan lainnya. Beliau juga menperkenalkan salah satu produk yang dihasilkan siswanya yaitu seragam batik yang dipakai oleh Team Sosialisai PPDB tersebut adalah merupakan hasil karya dari siswa/siswi SMKN 3 Kota Bima.
Kepala sekolah SMPN 6 Kota Bima Atu Mindaratu, S. Pd Mat menyambut baik kedatangan Team Sosialisasi PPDB dari SMKN 3 Kota Bima tersebuut, dengan adanya kegiatan ini siswa/siswi SMPN 6 Kota Bima khususnya kelas IX yang masih belum menentukan pilihan tempat melanjutkan studinya di tingkat SMA/SMK/MA sangat terbantu dengan kegiatan ini, sehingga siswa/siswi kami dapat memilih dan melanjutkan study dengan pilihan yang tepat yang sesuai dengan bakat dan minatnya masing-masing.