Latihan Semaphore Untuk Anggota Junior Pramuka Penggalang SPENAM SMART
Latihan pramuka penggalang SMPN 6 Kota Bima pada hari jum'at sore (17/03/2023) yaitu belajar tentang materi smaphore dari anggota senior kepada anggota junior. Bersama dengan pembina mereka (Harisah, S.Pdi) kegiatan latihan dilakukan di tengah lapangan sekolah. Para penggalang junior sangat antusias dan disiplin selama latihan berlangsung. Sebab mereka paham bahwa semaphore wajib untuk dihafalkan. Semaphore dalam pramuka sangat bermanfaat dan penting karena sebagai salah satu cara untuk melakukan komunikasi jarak jauh para anggotanya. Semaphore digunakan jika keadaan tidak memungkinkan untuk berkomunikasi secara langsung maupun dengan alat komunikasi lainnya. Dalam kepramukaan teknik semaphore biasa dilakukan dengan menggunakan sepasang bendera yang memiliki ukuran 45cm x 45cm, yang merupakan gabungan dua buah segitiga sama kaki yang masing-masing berwarba merah dan kuning. Sedangkan gerakan semaphore terdiri dari 30 formasi yang masing-masing melambangkan huruf, angka, atau isyarat tertentu.