Rapat Penetapan Kelulusan Siswa Kelas IX Tahun Ajaran 2022/2023 SMPN 6 Kota Bima

Rabu, 7 Juni 2023 SMPN 6 Kota Bima menggelar rapat kelulusan kelas IX  bertempat di Aula SMPN 6 Kota Bima. Tujuan diselenggarakannya rapat tersebut adalah untuk memusyawarahkan kelulusan siswa kelas IX  tahun pelajaran 2022/2023. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB diawali dengan penyampaian sambutan atau pengarahan dari Kepala SMPN 6 Kota Bima Ibu Atu Mindaratu, S.Pd M. Pembahasan mengenai kelulusan ini sangat penting untuk didikusikan bersama untuk mencapai kesepakatan bersama menjadi perhatian yang dihimbau oleh beliau dan dilanjut dengan  penyampaian kelulusan oleh Bapak/Ibu wali kelas IX bersama wakil kepala Sekolah Bidang Kurikulum.  Adapun untuk pengumuman kelulusan kelas IX diadakan pada Rabu, 14 Juni 2023 dan dirangkai dengan acara pelepasan siswa dimana orang tua/wali murid akan menghadiri acara tersebut. Untuk tahun ajaran 2022/2023 prosentase siswa kelas IX yang lulus dari smpn 6 Kota Bima adalah 100 % dengan jumlah siswa 96 orang. "Besar harapan kita semua siswa siswi yang lulus tahun ajaran ini dapat melanjutkan ke jenjang selanjutnya sesuai bakat dan minat yang dimilikinya dan menjadi sukses untuk kemudian hari " ungkap Wakasek kurikulum Heko Fahrulsyah, S.Pd".